Beberapa bulan lalu aku sempat mampir ke HongKong. Nah, ini beberapa produk kosmetik yang kutemukan 'murah' disana (Cukup mahal di Singapore dan 1 produk yang belum dijual di Singapore).
1. Vaseline 100% Petroleum Jelly
Tidak ingat berapa harganya, yang menarik perhatianku dari produk ini adalah fungsinya yang bisa digunakan dari hal paling biasa seperti; bibir kering/pecah, kulit kering di bagian siku tangan / tumit kaki, jari kutikula tangan, hingga ke kulit bayi. Sampai menutupi kerut-kerut halus diwajah pun bisa!! Ajaib! Inilah yang bikin aku jatuh hati dan memutuskan membeli produk ini; sambil mikir kalau tidak membeli sekarang nanti gigit jari memikirkan produk ini ketika sudah tiba di SG.
2. MEDIA Cheek Color "A BE-2"
MEDIA adalah brand kosmetik dari perusahaan besar KANEBO di Jepang. Seperti brand KATE yang juga berasal dari induk perusahaan Kanebo. Aku memutuskan membeli ini setelah melihat harganya yang cukup bersahabat untuk ukuran sebuah produk Jepang; since aku juga belum memiliki warna peach natural seperti ini. Kalau tidak salah ingat hanya sekitar Rp.40-50ribuan.
3. Canmake Cream Cheek #09
It's Canmake Cream Cheek!!! Finally! Akhirnya kutemukan juga produk Canmake dengan harga yang lebih bersahabat di negara HK! Karena produk Canmake di SG tidak bisa dibilang murah, huhuhuhuhu. Jadi senang rasanya bisa membeli produk Jepang ini pada akhirnya setelah menunggu sekian lama.. hahahaha...
Warna Pink-nya yang lembut membuat pipi merona alami!! Love it!!
Allah Sumber Kuatku
15 years ago
No comments:
Post a Comment